Cara Membuat Akun Gmail di Android dan Komputer

Cara Membuat Akun Gmail di Android dan Komputer

Pada era 90-an ketika kita ingin mengirim sebuah surat kepada orang lain atau kepada orang yang tersayang, biasanya kita diharuskan untuk membeli prangko sebelum dapat mengirim surat dan menggunakan jasa pengiriman yang ada.

Namun di jaman sekarang, kita tidak perlu lagi memikirkan sebuah prangko untuk sekedar ingin mengirim sebuah surat kepada orang lain. Karena pada saat ini, keberadaan email sudah menggantikan posisi surat konvensional yang biasa kita gunakan dulu. 

Layanan email hadir memberikan kita kemudahan dalam melakukan komunikasi secara cepat dan bebas biaya. Tentu saja, kabar baik ini akan mempermudah pekerjaan seseorang ketika akan melakukan pekerjaan yang berkaitan dengan surat menyurat.

Kirim dan balas pesan lewat email tidak dipungut biaya sepeserpun alias gratis. Namun, Tarif data seluler berlaku untuk penggunaan layanan ini. Seperti yang telah kita ketahui bersama bahwa layanan email merupakan sebuah layanan yang memfasilitasi pengguna untuk mengirim pesan dengan menggunakan sambungan internet. 

Tentu saja untuk bisa terhubung ke layanan tersebut kita memerlukan adanya koneksi internet yang menjadi syarat mutlak dalam interaksi online. Nah bagi Anda yang penasaran dan ingin mengetahui bagaimana cara membuat akun email gratis dengan menggunakan layanan yang disediakan oleh Google. Dibawah ini kami akan menjelaskan cara-caranya, langkah demi langkah.

Cara Membuat Akun Gmail di Android

1. Buka aplikasi Google Mail, pilih add your account atau tambahkan akun. Setelah pilihan sign in dan create a new account muncul. Kemudian, Anda pilih create a new account atau buat akun baru.

2. Setelah itu, isi nama lengkap dengan nama belakang Anda. Klik tombol next atau selanjutnya. Lalu isi tanggal lahir dan jenis kelamin. Klik tombol next atau selanjutnya.

3. Tentukan username Anda.
Klik tombol next atau selanjutnya.
Jika ada tulisan "That username is taken. Try another". Itu tandanya orang lain telah memakai username yang anda pilih. Anda harus membuat username berbeda yang belum pernah digunakan oleh orang lain sebelumnya.

4. Klik next atau tombol selanjutnya.
Kemudian buat password Anda. Minimal 8 karakter, Anda bisa menggabungkan huruf, angka, atau karakter unik lainnya untuk membuat password menjadi sulit ditebak.
Klik next atau tombol selanjutnya.

5. Setelah muncul Privacy and Terms.
Lalu, klik I Agree. Selanjutnya, Anda akan diminta untuk mengkonfirmasi username dan password. Klik Next untuk konfirmasi atau melanjutkan menggunakan Gmail.

6. Setelah itu, Anda tinggal menunggu pemberitahuan atau pesan yang mengatakan bahwa Anda telah memiliki Gmail baru.

Cara Membuat Akun Gmail di Komputer

1. Buka alamat www.gmail.com pada browser.
Klik create an account, setelah kotak form registrasi terbuka. Isikan biodata diri Anda pada kotak form isian tersebut.

2. Kemudian tentukan nama atau username email Anda. Jika ada tulisan That username is taken. Try another. Itu tandanya username telah digunakan orang lain.

3. Setelah itu lengkapilah data yang diminta.
Klik Next Step atau selanjutnya, setelah muncul page agreement, atau page persyaratan dan persetujuan, klik tombol I Agree untuk mengkonfirmasi semua data yang anda berikan adalah benar.

Tunggu beberapa saat hingga proses registrasi selesai dan selamat Anda telah memiliki akun email baru.

Demikian tips bagaimana cara membuat Akun email baru dengan mudah menggunakan layanan milik Google. Semoga bermanfaat dan terimakasih telah berkunjung di web kami.